Tidak Bayar Tepat Waktu, Ini Dia Denda Telat Bayar Pajak Motor
Tidak Bayar Tepat Waktu,
Ini Dia Denda Telat Bayar Pajak Motor. Pagi ini suami beriap untuk berangkat kerja. Sementara aku
menunggui Moenbi yang sedang sarapan.
"Dek, kita kapan ya
bayar pajak motor?"
"Lo, kok tanya aku,
Yah? Kan Motor tiap hari kamu yang bawa. STNK juga."
"Nanti kamu cek ya?
Takut kelewat."
"Kan, kamu mesti
kayak gitu. Jangan sampai kelewat lo, Yah. Nanti kena denda."
"Ya makanya, kamu
cek gih. STNK ada di dompet. Dompetnya dalam tas yang biasa kupakai."
Dengan sedikit dongkol
akhirnya aku coba cek STNK motor kesayangan suamiku. Untungnya tanggal bayar
pajak motor belum terlewat. Masih ada waktu satu minggu sebelum waktu bayar
pajak dilaksanakan.
Aku sudah membayangkan
bagaimana jadinya jika waktu bayar pajak motor terlewati dan alhasil bayar
denda. Karena penasaran, akupun memeriksa berapa jumlah yang harus dikeluarkan
sebagai denda telat bayar pajak motor.
1.
Denda
Telat Bayar Pajak Motor
Denda keterlambatan
membayar pajak motor ternyata ditetapkan oleh pemerintah daerah masing-masing. Jadi,
tiap daerah belum tentu sama jumlah atau besaran denda tersebut. Karena itu,
informasi besaran denda dan cara bayar denda pajak motor bisa diketahui melalui
laman atau akun media sosial resmi pemberintah daerah tersebut atau Samsat. Misalnya
di laman bapenda.jatimprov. Di sana bisa cek cara membayar pajak motor beserta
informasi lainnya termasuk denda.
Denda pajak motor juga memiliki
perhitungan khusus. Perhitungan tersebut didasarkan pada PKB dan SWDKLLJ. PKB
singkatan Pajak Kendaraan Bermotor dan SWDKLLJ
singkatan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu-lintas Jalan. SWDKLLJ sendiri
memiliki nominal Rp 32.000,00, sementara mobil Rp 100.000,00.
Berikut cara hitung
denda pajak motor.
Denda telat 2 hari – 1
bulan: 25% x PKB
Denda telat 2 bulan: 25%
x PKB X 2/12 + denda SWDKLLJ
Denda telat 6 bulan: 25%
x PKB X 6/12 + denda SWDKLLJ
Denda telat 1 tahun: 25%
x PKB X 12/12 + denda SWDKLLJ
Denda telat 2 tahun: 25%
x PKB X 24/12 + denda SWDKLLJ
Dsb.
Dengan demikian, cara
menghitung denda pajak motor yang telat 1 bulan yakni, 25% x PKB. Misalnya
besar PKB adalah 220.000. Denda telat bulan, 25% x PKB =
25% x 220.000 = 55.000
Jika ingin melunasi
seluruh pajak, maka yang dibayarkan adalah: PKB + denda = 220.000 + 55.000 =
275.000
2.
Pembebasan
Denda Pajak Motor
Di beberapa daerah
terdapat kegiatan pembebasan denda atau pemutihan yang dilakukan secara rutin. Biasanya
setahun sekali, bisa juga dua tahun sekali. Hal tersebut disesuaikan dengan
peraturan pemerintah daerah. Misalnya seperti Pemerintah Provinsi Jawa Timur
yang menggelar program pembebasan pajak kendaraan bermotor pada tanggal 1
Agustus hingga 31 Oktober 2023 lalu, masyarakat Jatim bisa menikmati
bebas BBN II dan seterusnya, Bebas Sanksi Administratif PKB dan BBNKB serta
bebas PKB Progresif.
Meskipun terdapat
keringanan dalam pemutihan dan pembebasan denda, alangkah baiknya pembayaran
pajak kendaraan bermotor dilakukan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.
Apalagi saat ini pembayaran dipermudah dengan adanya e-samsat. Kamu tidak perlu
ke luar rumah dan bisa melakukan pembayaran melalui marketplace serta
e-wallet. E-Samsat sendiri merupakan sistem pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor
(PKB), Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ), dan Parkir
Berlangganan Tahunan yang dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja.
Selain itu, kamu juga
bisa membayar di tempat yang bekerja sama dengan Samsat melalui Payment Poin Online
Bank (PPOB) di Indomaret, Alfamart, Alfamidi, Kantor Pos, sebagainya.
3.
Tak
Hanya Pajak, Cek Kondisi Motor Juga Penting
Selain memperhatikan
tanggal pembayaran agar tidak dikenai denda telat bayar pajak motor, jangan
lupa untuk selalu memperhatikan kondisi motor yang digunakan. Kan, lucu jika
pajak motor sudah oke, tetapi kendaraannya malah bermasalah. Jadi kondisi motor
yang prima juga penting karena menyangkut keamanan dan kenyamanan penguna.
Untuk memeriksa kondisi dan kesehatan motor, kamu bisa kunjungi Planet Ban
terdekat karena mereka memiliki banyak fasilitas dan pegawai berkualitas yang
membuat motormu jadi #rasamesinbaru .
Nah, itu tadi informasi
tentang denda telat bayar pajak motor. Ditambah informasi tentang planet ban
yang bisa jadi sahabat setia dalam menjaga kondisi motormu agar senantiasa
baik.
Terima kasih infonya Mbak, yang penting disiplin ya biar gak kena denda, makasih infonya Mbak
BalasHapusbiasanya aku pasang alarm di calendar HP
BalasHapussupaya engga telat klo mau bayar pajak
infonya bermnfaat.
thanks ya.
Nah iya...Harus pasang alarm atau tulis gede-gede di kalender. Kejadian tahun ini, suami lupa bayar pajak kendaraan, sampai terlambat 1 tahun dong.
HapusKatanya sih, udah merasa bayar...wkwkwk...
Sangat tercerahkan sekali terkait denda bayar pajak Motor nih. Pokoknya mesti setting alarm gak sih biar bayar pajaknya tidak terlewat, atau di tandain di google calender biar nanti ada pengingat juga. Berasa banget kalau sampe kelewat atau telat bayar.
BalasHapusPlanet ban beneran the best, aku pun kendaraan dirumah pasti cek berkala nya ke planet ban mbak, pleayanannya oke dan cabangnya banyak.
Daripada nunggu ada pemutihan pajak mending bayar pajak motor tepat waktu yaa. Lagipula bayarnya juga ga terlalu mahal. Daripada kena denda lalu ribet urusannya di belakang.
BalasHapusHitung2an dendanya bikin pusing yaa hehehe, jadi memang sebaiknya engga telat aja bayar pajak sbg warga yg taat pajak ya. Informasinya sangat membantu untuk reminder masyarakat agar gak telat bayar
BalasHapusketar ketir kalau misalnya aku sampe telat bayar pajak, kadang aku sendiri juga lupa kapan batas waktu bayarnya. makanya sekarang aku pasang reminder di hape
BalasHapusMembayar pajak motor tepat waktu tidak hanya menghindari denda, tetapi juga merupakan kewajiban sebagai warga negara yang taat hukum. Yuk, jadilah pemilik kendaraan yang bertanggung jawab dengan selalu membayar pajak motor tepat waktu!
BalasHapusAkuu seirng banget telat mbak. Tapi sejauh ini masih aman sih, ga pernah sampe gedee banget gitu dendanya. Kalo hitungan bulan mah masih aman, asalkan jangan sampe lewatnya tahunan. Alamaak gede banget itu bisa ntar abisnya
BalasHapusJadi inget dulu di rumah, papa sampai nulisin kapan masa berlakunya pajak motor dan mobil di rumah. Ditulis di kertas terus ditempel di kulkas. Biar ngga lupa.
BalasHapusKalau sekarang bisa direminder di google calendar supaya ngga terlupakan.
Telat perpanjang lebih dari 2 hari aja dendanya udah lumayan ya..
Penting banget untuk inget tanggal habis surat menyurat termasuk pajak motor. Karena kalau telat bukan hanya denda aja yang mesti dibayar tapi bakalan lebih ribet juga ngurusinnya.
BalasHapusLumayan banget ya denda telat bayar pajak, saya pernah terlambat bayar pajak motor juga tapi akhirnya nunggu pemutihan aja deh supaya ga kena denda telat bayar hehehe
BalasHapuspajak motor dan kondisi motor memang hal penting tapi kadang suka kelewat, kalau pajak telat dibayar bisa denda dan kemungkinan ditilang, kalau kondisinya jarang diperhatikan bisa-bisa jadi mogok
BalasHapuskalau aku biasanya biar gak kena denda karena bayar pajak motor pas lagi di luar kota biasanya bayar lewat aplikasi, kecuali untuk bayar pajak 5 tahunan yang harus gesek fisik motor
BalasHapusMemperhatikan pembayaran pajak kendaraan memang penting sekali. Meski nilainya terlihat tidak begitu besar, tapi kalau terus menerus, bakal jadi menggunung juga.
BalasHapusWas was juga ya. Harusnya memang perlu masang pengingat kak biar gak kelupaan. Tapi kadang aku juga suka lupa ding.
BalasHapusSekarang bayar pajak motor makin dipermudah kok ya. Kita bisa bayar di Indomaret, saya pun melakukannya sehingga tidak ada alasan sampai telat bayar seharusnya
BalasHapuswah dendanya lumayan ya kalau telat 2 hari disamain dengan 1 bln huhuhu
BalasHapus