Lancar Menyusui dengan ASI Bernutrisi
“Bocahmu suka sekali
menyusu. Hati-hati loh kalau ASI-mu seret. itu si Ina, anaknya umur tiga bulan
tapi ASI-nya sudah seret. Maunya lancar
menyusui dengan ASI bernutrisi,
eh, sekarang malah enggak ada sama sekali.”
Aku hanya tersenyum
mengimbangi ucapan tetangga. Semoga senyuman itu tidak dirasa kecut, meskipun
dikeluarkan secara terpaksa.
“Mbak tahu darimana
kalau ASI Ina habis?” tanyaku pada akhirnya.
“Ya aku tahu, sejak
kemarin anaknya dikasih sufor. Katanya, ASI sudah enggak ke luar lagi.”
Aku tidak mau melanjutkan
obrolan. Dengan alasan si anak rewel, aku masuk ke kamar dan menyusui dengan lebih
santai. Namun, walaupun aku sudah mencoba untuk tidak ambil pusing, perkataan
tetangga tetap saja terlitas. Akhirnya, aku coba bercerita pada suami.
“Sudah, enggak usah
terlalu dipikirkan. Nanti kalau kamu terbebani, ASI-mu malah beneran seret, Ma.
Asalkan kamu sudah berusaha memberi ASI bernutrisi untuk anak kita, aku yakin
semua akan baik-baik saja. Kalau kamu galau, nanti usaha kamu untuk lancar
menyusui malah terhambat.” Begitulah suami mencoba menenangkan. Meskipun tidak
100% berhasil, tetapi saya tahu jika saat ini yang aku butuhkan adalah
senantiasa berpikir positif.
**
Cerita di atas merupakan
kejadian yang terkesan remeh bagi sebagian orang tetapi sesungguhnya sangat serius.
Bila Anda merupakan seorang yang berpikir jika ASI tidak akan berkurang atau
malah macet di saat proses menyusui masih berlangsung, anggapan tersebut adalah
salah. Faktanya, ASI tetap bisa berkurang bahkan macet karena beberapa hal
seperti stress, terlalu capai, dan kurang asupan bergizi. Sementara ASI sendiri
adalah makanan pertama dan utama yang berguna untuk mencukupi nutrisi bayi umur
0 sampai dengan 6 bulan. Sehingga ibu yang sedang dalam proses menyusui harus
menjaga diri baik dari lingkungan yang kurang mendukung maupun asupan yang
kurang tepat.
Apalagi di masa pandemi
seperti ini, kebutuhan ASI bernutrisi dan berkualitas sangat dibutuhkan pada
anak hingga umur 2 tahun. Karena ASI dapat membangun antibodi untuk melindungi
anak dari penyakit seperti diare dan pneumonia. Selain itu menurut WHO, ASI
terbukti dapat meningkatkan kecerdasan anak, mengurangi risiko obesitas dan
diabetes saat dewasa kelak. Namun, sangat disayangkan, hampir separuh dari
keseluruhan bayi di Indonesia tidak mendapatkan ASI eksklusif dan hanya 5% saja
yang mendapatkan ASI hingga umur 23 bulan.
Tips Lancar Menyusui dengan ASI Bernutrisi
Nah,
untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan terjadi, berikut beberapa tips yang
bisa diaplikasikan oleh ibu agar senantiasa lancar menyusui dan bisa memberikan
ASI bernutrisi serta berkualitas hingga 23 bulan, terutama di 6 bulan pertama.
A.
Senantiasa Berpikir Positif
Kita
ketahui, jika lingkungan dan orang-orang terdekat memiliki peran penting bagi
seorang ibu yang ingin lancar menyusui. Mengapa? Karena lingkungan dan
orang-orang terdekatlah yang dapat memberi dukungan, semangat, serta kata-kata
manis agar ibu selalu memiliki pikiran yang positif dan ceria. Secara tidak
langsung, kondisi mental sang ibu yang baik akan memberikan efek yang bagus
bagi ASI. Sehingga, sering tenaga kesehatan
memberi saran agar ibu yang menyusui harus selalu berbahagia,
bersemangat, dan memiliki pikiran positif. Dengan sikap seperti itu, ASI berkualitas dan melimpah akan terus
tersedia untuk buah hati.
B.
Jangan Berlebihan dalam Berkegiatan
Seorang
ibu yang sedang menyusui tidak disarankan untuk melakukan kegiatan secara
berlebihan. Efek lelah atau capai akan mempengaruhi kesehatan ibu sekaligus mood yang dirasakan. Hal ini pun secara
tidak langsung akan membuat ASI tidak ke luar secara optimal karena tubuh sang
ibu telah merasakan beban tersendiri. Jika ASI yang ke luar sedikit, maka asupan
untuk buah hati akan kurang. Hal itu bisa menimbulkan si kecil kekurangan gizi
dan rewel setiap saat.
C.
Penuhi Asupan Nutrisi Setiap Hari
Seorang
ibu yang sedang dalam proses menyusui harus memiliki asupan nutrisi cukup.
Karena bagaimanapun, setiap tetes ASI yang ibu keluarkan sangatlah penting bagi
si buah hati. ASI bernutrisi, berkualitas, dan senantiasa lancar merupakan
wujud kasih sayang ibu pada buah hati tercinta. Untuk memenuhi asupan nutrisi
ini, ibu bisa melakukannya dengan cara mengonsumsi makanan bergizi, minum air
putih yang cukup, dan mengonsumsi suplemen penunjang seperti Blackmores
Pregnancy and Breast-Feeding Gold. Dengan begitu, sang ibu bisa lancar menyusui
dengan ASI bernutrisi.
Blackmores Pregnancy and Breast-Feeding Gold
Penunjang ASI Bernutrisi Untuk Ibu dan Bayi yang Istimewa
Pada
masa kehamilan terutama di trimester terakhir, kadang calon ibu merasa khawatir
dengan ASI yang akan ke luar nantinya. Kekhawatiran semacam ASI sedikit, ASI
kurang nutrisi, dan ASI tidak lancar membuat calon ibu semakin kehilangan rasa
percaya diri. Namun, kekhawatiran tersebut tidak perlu dilanjutkan, karena ada Blackmores
Pregnancy and Breast-Feeding Gold yang siap mewujudkan ASI bernutrisi untuk ibu
dan bayi yang Istimewa. Sehingga calon ibu dapat mempersiapkan diri sejak masa
kehamilan.
Blackmores Pregnancy
and Breast-Feeding Gold merupakan produk suplemen kesehan
khusus ibu hamil dan menyusui yang diproduksi di Australia dan diimpor oleh PT Kalbe
Blackmores Nutrition yang berlokasi di Jakarta, Indonesia. Suplemen ini memiliki
kandungan yang lengkap berupa 17 nutrisi esensial di antaranya Asam Folat,
Iodium, Minyak ikan, DHA, EPA, Zat besi, Niacin, vitamin C, Kalsium, Zinc,
Magnesium, Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B6, Vitamn B12, Vitamin E, dan dunalieila salina cell extract soft
concentrate. Dengan beragam
kandungan yang ada, Blackmores Pregnancy and Breast-Feeding Gold bantu penuhi
nutriri ibu sehingga dapat memberikan ASI bernutrisi untuk buah hati. Selain
keunggulan di depan, suplemen ini juga tidak menimbulkan mual saat dikonsumsi.
Jadi, sangat pas untuk bu hamil dan menyusui.
World Breastfeeding Week 2020
Setiap
tahunnya pada Bulan Agustus diperingati pekan menyusui sedunia terutama tanggal
1 sampai dengan 7 Agustus. Dalam rangka mendukung World Breastfeeding Week tersebut, Blackmores Pregnancy and
Breast-Feeding bekerja sama dengan Bumi Sehat Foundation untuk membantu
pemenuhan nutrisi ibu hamil dan menyusui di Indonesia. Bumi Sehat Foundation
merupakan organisas nirlaba yang bergerak di bidang kesehatan ibu dan anak,
pendidikan, serta lingkungan hidup. Bumi Sehat Foundation pertama kali berdiri
di Bali. Kerjasama yang terjalin sejak 2017 itu berwujud berupa bantuan 12.000
botol Blackmores Pregnancy and Breast-Feeding yang dibagikan di klinik Bumi
Sehat setiap tahunnya. Klinik Bumi Sehat saat ini berada di tiga lokasi yakni
Denpasar, Aceh, dan Papua. Kerjasama
Blackmores dengan Bumi Sehat Foundation ini memberikan kemajuan positif bagi
ibu hamil dan menyusui di Indonesia.
Lancar menyusui dengan
ASI bernutrisi merupakan impian sekaligus harapan indah bagi setiap ibu. Untuk
mewujudkannya, kita dapat mempersiapkan sejak masa kehamilan dengan Blackmores
Pregnancy and Breast-Feeding Gold. Hingga nanti, selalu ada ASI bernutrisi dari
ibu untuk bayi yang istimewa.
Produk Blackmores
Pregnancy and Breast-Feeding Gold dapat Anda dapatkan di apotek terdekat.
Namun, di masa pandemi ini pembelian secara online akan terasa lebih aman dan
praktis. Suplemen unggulan ini juga dapat dibeli di E-commerce Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli yang bertuliskan
Official Store. Untuk lebih tahu update tentang produk Blackmores Anda bisa
ikuti akun sosial media Blackmores Indonesia yakni @blackmoresid
dan official website Blackmores. Semoga
informasi ini bermenfaat. Berikan yang terbaik bagi buah hati dan tetap pantang
menyerah di masa pandemi. Terima kasih.
Terima kasih bunda atas sharingnya yg sangat bermanfaat. Sukses terus utk blognya
BalasHapusTerima kasih kembali.
BalasHapusSangat membantu sekali infonya kakak,,semoga bermanfaat untuk semuanya
BalasHapusUntuk mendapatkan asi yang berkualitas, asupan gizi pengaruh banget sih buat kualitas asi Ibu, apalagi ditambah asupan dari blakmores, pasti kualitasnya plus plus tuh :)
BalasHapusmenyusui adalah hal terpenting dan kewajiban kita sebagai ibu ya. senang sekali ada multivitamin yang bisa menunjang kualitas dan kuantitas asi para ibu
BalasHapusWaaah makasih banyak informasinyaaa 🥰🥰 buat tambahan ilmu buat bekal nanti kalo udh pny baby .. hehe ..
BalasHapusBagi ibu yang baru melahirkan, ASI ga lancar itu bikin patah hati loh. Makanya perlu semacam suplemen tambahan kaya gini untuk memperlancar ASI
BalasHapusKalau dengerin yang nyinyir padahal enggak ngerti tentang perASIan begini suka kezeel ya...Padahal jika diniati dan ditunjang segala tips seperti yang disebutkan di atas bakal lancar kok mengASIhi. Apalagi ditunjang Blackmores Pregnancy and Breast-Feeding Gold penunjang ASI bernutrisi untuk Ibu dan Bayi yang istimewa
BalasHapusMakasih infonya kak. Kalau orang jaman dulu hanya makan daun katuk supaya asi lancar dan makan makanan mengandunge omega 3, sekarang ada suplemen Blackmores yang bisa menunjang nutrisi asi juga.
BalasHapusIya mbak, kadang juga ada yang konsumsi jamu. Tapi kandungan secara spesifik kurang tahu.
HapusHeheeh saya juga lagi menyusui dan konsumsi Blackomores. Rekomen emang..
BalasHapusHai, mbak salam kenal. Makasih nih infonya, jadi bekal pengetahuan buat saya nanti jika jadi ibu biar nanti pas asi seret tahu cara menanganinya 😬
BalasHapusHalo mbak Hanat. Sama-sama, semoga kita bisa lancar menyusui dan memberikan yang terbaik untuk anak nantinya.
HapusSelain melengkapi kebutuhan nutrisi busui dg Blackmores, perasaan ibu juga hrs happy ya Mbak, si ayah diminta mijetin punggung sambil nyusui, duh nyamannya... Asi pun lancarrr
BalasHapusDuh kalau suami begitu bahagianya jadi plus plus mbak. Mau dipijitin tiap hari, haha.
HapusIya sih ya aku denger kalau menyusui itu harus dengan hati tenang dan ga boleh stress. Sehingga ASI pun lancar dan bayipun senang karena terpenuhinya kebutuhan si bayi
BalasHapusAnakku ASI semua nih. Alhamdulillah dulu lancar menyusuinya. Dulu belum ada blacmores gini ya. Sekarang serba praktis dan membantu banget buat ibu menyusui.
BalasHapusSetuju deh mbak. Selalu berpikir positif bikin kita rileks dan ASI lancar
Setuju banget sih agar ibu menyusui selalu berpikir positif. Ini nggk gampang, karena dg kondisi fisik dan psikis nya pasca melahirkan. Mengolah pikiran ini jadi poin penting.
BalasHapusKetenangan berpikir adalah salah satu kunci menyusui. Itu benar.
BalasHapusMungkin tetangganya bisa diedukasi tentang ASI. Kalau makin sedikit, tetap susukan saja, tambah minum produk ini. Nanti akan bancar lagi ASInya.
Setuju banget, mbak. Di masa sekarang, semua lebih aman kalau transaksi online, termasuk beli blackmores!
BalasHapusWah masyaAllah bisa jadi rekomendasi untuk kakakku yang sedang menyusui nihh
BalasHapusAsi booster gini penting ya kak, saya takjub nih ada teman yang punya frezzer isinya asip semua. Sampai di donorkan asipnya keren semoga kelak bisa punya banyak asi juga kalau pas menyusui baby
BalasHapusBlackmores Pregnancy and Breast-Feeding Gold memang recomended ya kak, dan harus bersemangat juga sang ibu supaya ASI yang diharapkan bisa melimpah.
BalasHapusAlhamdulillah ya kini ada Blackmores Pregnancy and Breast-Feeding Gold ini, ibu menyusui jadi makin tenang karena air susunya makin kaya akan nutrisi yang sangat dibutuhkan oleh bayinya
BalasHapusBlackmores memang bagus yaa buat kecukupan nutrisi nih
BalasHapusOya kak, aku boleh minta kontak Instagram nya, aku mau DM kak :)
Lancar memberi ASI tentunya menjadi harapan setiap ibu ya mbak, btw teman2ku juga minum Blackmores, mereka recommended banget soalnya emang kualitasnya bagus buat ibu yg tengah memberi ASI
BalasHapusDengan meminum herbal membuat ibu menyalurkan ASI sangat lancar dan di bayi jadi sehat
BalasHapus